SOSIALISASI KKN 6 UMAHA DI SDN SAWOCANGKRING DENGAN TEMA “PENGENALAN KONSEP STOP BULLYING DAN POLA HIDUP SEHAT SEJAK DINI GUNA MENCIPTAKAN GENERASI YANG SEHAT SECARA FISIK DAN MENTAL”

Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) kelompok 6 Umaha Sidoarjo melakukan pengabdian kepada masyarakat di Desa Sawocangkring Kecamatan Wonoayu dengan salah satu program kerjanya yaitu melakukan sosialisasi dengan tema “ Pengenalan Konsep Stop Bullying dan Pola Hidup Sehat Sejak Dini Guna Menciptakan Generasi yang Sehat Secara Fisik dan Mental” dikarenakan pada saat ini sedang marak adanya bullying dilingkungan sekolah sehingga kita perlu menanamkan sejak dini bahwa bullying merupakan perbuatan yang salah serta dan dapat mengganggu kesehatan mental dari korban bullying pengaruh bullying ini biasanya dialami oleh korban dalam jangka waktu panjang, serta sosialisasi kesehatan melalui program Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang merupakan sebuah gerakan yang dilakukan dengan menjaga kebersihan sekitar serta kesehatan tubuh maupun lingkungan sekitar karena pola hidup yang sehat penting diterapkan sejak dini agar terhindar dari berbagai penyakit yang dapat menyerang kesehatan manusia, terlebih lagi anak-anak yang sedang aktifnya belajar sambil bermain dan masih rentan terkena penyakit. Maka dari itu kelompok 6 melakukan sosialisasi dengan target anak Sekolah Dasar. Sosialisasi tersebut dilakukan pada hari Kamis, 24 Agustus 2023 dengan diikut sebanyak 25 peserta didik.

Sosialosasi tersebut diawali dengan pengenalan apa yang dimaksud denganbullying, bentuk-bentuk bullying, serta bagaimana cara menolong korban bullying. Sosialisasi PHBS  diawali dengan penjelasan mengapa menjaga pola hidup sehat itu penting diterapkan mulai sejak dini, dan kemudian ada ice breaking yang berfungsi untuk membatu siswa agar lebih bersemangat belajar, siswa yang mengantuk jadi bergairah kembali dan membantu siswa agar tidak bosan di kelas serta. Setelah semua materi selesai, di akhir kegiatan mahasiswa KKN memberikan hadiah kepada siswa yang berani diundang kedepan pada saat ice breaking sebagai bentuk terimakasih karena para siswa sudah antusias mengikuti kegiatan tersebut. Tak lupa foto bersama juga dilakukan setelah kegiatan sosialisasi berakhir.